5 Sistem Operasi Linux Ringan Gratis Untuk Laptop atau Netbook


Kamu pasti kesel kan saat buka aplikasi di laptop maupun netbook tiba-tiba ngelag? Padahal cuma buat browsing internet aja. Maka dari itu, beberapa sistem operasi dibawah ini bisa kamu coba. Terlebih semua juga berlisensi open-source sehingga bisa kamu download dan coba dijalanin dilaptopmu secara gratis.

Slax Linux


Slax ini merupakan sistem operasi berbasis linux. Tidak seperti umumnya, sistem operasi ini tidak memerlukas instalasi di hard disk. Kamu hanya perlu menyimpan sistem operasi ini di flashdisk pada direktori /slax/. Slax bisa dijalankan pada sistem yang menggunakan processor minimal generasi i486 dan mempunyai RAM minimal sebesar 256 MB.

Kamu bisa mendapatkan sistem operasi ini langsung dari website resmi nya disini.

Damn Small Linux


Sistem operasi ini berbasis linux. Sistem operasi ini juga hanya berukuran sekitar 50MB saja, sehingga cukup menghemat memori. Pada awalnya sistem operasi ini digunakan untuk mini desktop , tapi karena fungsi dan tampilannya menyerupai Desktop pada umumnya, kamu bisa menggunakannya di netbook atau laptop. Spesifikasi minimum yang dibutuhkan yaitu minimal processor generasi i486 dan kapasitas RAM minimal sebesar 64 MB.

Untuk mencoba sistem operasi ini, kamu bisa mendownload nya secara gratis melalui website resmi nya disini.

Arch Linux


Arch Linux merupakan salah satu sistem operasi paling ringan untuk laptop dan memiliki desain tampilan yang lebih baik dari sistem operasi berbasis linix sebelumnya. Sistem operasi ini akan selalu diupdate oleh pengembangnya demi menjaga peforma sistemnya. Spesifikasi minimum yang dibutuhkan yaitu processor generasi i686 dan kapasitas RAM minimal sebesar 256 MB.

Kamu bisa mendapatkan sistem operasi ini melalui website resminya disini.

ZorinOS


ZorinOS dibuat dengan fitur multi fungsi, cocok bagi kamu yang baru mempelajari sistem operasi Linux. Sistem operasi ini dibuat dengan basis Linux Ubuntu, jadi kamu bisa mendapatkan fitur Ubuntu yang terkenal ringan ditambah beberapa optimasi dan fitur unggulan yang sudah ditambahkan. Spesifikasi minimum yang dibutuhkan yaitu processor berkecepatan 266 MHz x86, kapasitas RAM minimal sebesar 256 MB dan VGA yang mendukung resolusi 640×480.

Sistem operasi ini bisa kamu download dari website resminya langsung disini.

Linux Mint


Sistem operasi ini masih keturunan dari ubuntu. Berbeda dengan yang lainnya, linux mint tidak hanya hadir dengan satu buat dekstop environment saja. Linux mint memiliki beberapa varian, salah satu variannya adalah Linux Mint Xfce. Linux mint ini menggunakan Xfce sebagai tampilan dekstop environment-nya. Xfce merupakan dekstop environment yang dapat berjalan dengan cepat serta ringan, bahkan dapat berjalan lancar di prosesor terdahulu seperti Intel Atom.

Download langsung sistem operasi linux mint dari websitenya disini.

Demikian beberapa sistem operasi ringan yang bisa kamu jadikan salah satu solusi buat mengatasi laptop atau netbook yang lemot. Sebenarnya masih banyak OS lain yang ringan. Tapi aku hanya membahas beberapa saja.

Jangan lupa share yak.. hhe..

Post a Comment

0 Comments